Manajemen Mutu di Laboratorium Kateterisasi Jantung

  • Sidhi Laksono Fakultas Kedokteran UHAMKA
Keywords: cathlab, mutu layanan, penjaminan mutu, peningkatan mutu

Abstract

Tindakan intervensi jantung pada laboratorium kateterisasi (cathlab) merupakan tindakan yang dapat mengurangi morbiditas dan mortalitas. Dengan meningkatnya jumlah tindakan dan tingginya biaya prosedur dan komplikasi, diperlukan manajemen mutu layanan di laboratorium kateterisasi. Mutu layanan tersebut berguna untuk memberikan standar tinggi pada keselamatan pasien dengan mengembangkan proses dan system yang mengoptimalkan interaksi pasien dengan tim cathlab. Penjaminan mutu (Quality Assurance, QA) dan peningkatan mutu (Quality Improvement, QI) merupakan program dalam mempertahankan mutu layanan di RS. Artikel tinjauan ini akan membahas secara singkat mengenai QA dan QI di cathlab dalam rangka mencapai keselamatan pasien.

Published
2023-08-15
How to Cite
Laksono, S. (2023). Manajemen Mutu di Laboratorium Kateterisasi Jantung. Jurnal Informasi Kesehatan & Administrasi Rumah Sakit (IKARS), 2(2), 38-41. https://doi.org/10.55426/ikars.v2i2.247

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.