Abstract
Latar belakang: Smartphone merupakan salah satu bukti dari kemajuan teknologi. Smartphone memiliki dampak negatif jika penggunaannya melebihi batas normal, seperti anak sekolah yang Sebagian besar menggunakan smartphone > 2 jam.
Tujuan: mengetahui gambaran penggunaan smarthphone pada kelompok anak usia sekolah.
Metode: Desain penelitian survey analatik yang dilakukan pada 120 orang murid yang diambil dengan teknik stratified random sampling dan menggunakan instrumen kuesioner penggunaan smartphone.
Hasil : Hasil penelitian kepada 120 orang murid dengan rantang usia 9 – 12 tahun menunjukkan bahwa sebagian siswa menggunakan smartphone dengan durasi >2 jam sebanyak 78 responden (65%), sedangkan penggunaan smartphone mayoritas digunakan untuk mengakses konten musik sebanyak 38 responden (31,7%), memainkan game action sebanyak 88 responden (73,3%) dan mengakses Tiktok sebanyak 57 responden (47,5%).
Kesimpulan: kelompok anak usia sekolah mayoritas menggunakan smartphone lebih dari 2 jam sehari, dimana mayoritas penggunaannya untuk akses youtube, game dan sosial media