EFEKTIVITAS PEMBERIAN TEH DAUN KELOR TERHADAP PENURUNAN KADAR ASAM URAT PADA WANITA DEWASA
PDF

Keywords

Teh Daun Kelor,Kadar Asam Urat

How to Cite

Karuniawati, B. (2020). EFEKTIVITAS PEMBERIAN TEH DAUN KELOR TERHADAP PENURUNAN KADAR ASAM URAT PADA WANITA DEWASA. Jurnal Kesehatan Samodra Ilmu (JKSI), 10(1), 11-18. Retrieved from https://stikes-yogyakarta.e-journal.id/JKSI/article/view/36

Abstract

Latar belakang: Asam urat adalah penyakit dari sisa metabolisme zat purin yang berasal dari sisa makanan yang kita konsumsi. Kelainan ini berkaitan dengan penimbunan kristal urat monohidrat monosodium dan pada tahap yang lebih lanjut terjadi degenerasi tulang rawan sendi, insiden penyakit gout sebesar 1-2%, terutama terjadi pada usia 30-40 tahun dan 20 kali lebih sering pada pria daripada wanita9. Tanaman kelor (Moringa oleif-era) merupakan bahan makanan lokal yang memiliki potensi untuk dikembangkan untuk menyembuhkan penyakit asam urat secara alami, sebab didalam daun kelor mengandung senyawa aktif yaitu flovonoid dan alkoloid yang dapat mencegah pembentukan asam urat, selain itu daun kelor juga dapat digunakan sebagai anti infamasi (peradangan) dan analgesik (pereda rasa sakit)18. Adapun jenis alkoloid yang dapat menghambat pembentukan asam urat adalah kholkisin, selain itu senyawa tersebut juga dapat menghilangkan reaksi radang, jika reaksai tersebut dapat dihambat maka dapat menghindari timbulnya bengkak merah pada persendian.

Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk menilai efektivitas teh daun kelor terhadap penurunan  kadar asam urat.  Subjek dalam penelitian ini adalah wanita dewasa dengan jumlah 48 responden.

Metode Penelitian : Penelitian dilakukan dengan melakukan pengamatan setelah pemberian teh daun kelor selama 14 hari. Uji analisis yang digunakan adalah untuk mengetahui efektivias teh daun kelor menggunakan t-test.

Hasil : Hasil uji T-test diperoleh nilai sig sebesar 0,000 yang artinya teh daun kelor efektif untuk menurunkan kadar asam urat

 

PDF